Kamis, Mei 12, 2022

Ngiras Di Es Masuk Gajahan Solo

  Budiarto Eko Kusumo       Kamis, Mei 12, 2022
Ngiras bareng keluarga di Es Masuk Gajahan Solo (Sabtu, 07/05/2022)

Lima hari setelah Idul Fitri 1443 H, saya diajak istri dan kedua anak wedok ngiras di Es Masuk Gajahan Solo, sebuah warung legendaris di Kota Surakarta, atau yang dikenal dengan sebutan Kota Solo.
Dalam kamus Bausastra Jawa karya W.J.S. Poerwadarminta (1939), ngiras mengandung arti jajan dipangan ing enggon (membeli makanan atau minuman dinikmati di tempat tersebut), atau makan di warung.
Warung Es Masuk yang berdiri sejak tahun 1957 ini merupakan salah satu idola para pelancong untuk menikmati kuliner khas Solo. Lokasinya berada di Jalan Reksoniten 43 Kelurahan Gajahan, Kecamatan Pasar Kliwon, Kota Surakarta, Provinsi Jawa Tengah.
Banyak menu makanan dan lauk di depan meja makan membuat kita bergairah makan. Harganya pun bervariasi dan bersahabat. Aneka masakan khas Solo bisa dijumpai di warung berbentuk joglo tersebut, seperti timlo, sup matahari, selat, gado-gado, tumpang koyor, garang asem, nasi langgi, dan masih banyak lagi.
Lengkapnya aneka menu khas Solo ditambah dengan bangunan bekas rumah seorang ningrat Kraton Surakarta, Warung Es Masuk kerap menjadi jujugan pelancong yang akan ngiras bersama keluarganya guna keplek ilat (memanjakan lidah). *** [120522]


logoblog

Thanks for reading Ngiras Di Es Masuk Gajahan Solo

Previous
« Prev Post

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Sahabat Blog